School Info
Monday, 09 Sep 2024
  • INFO PMB AS-SYIFA 2024 KLIK DISINI
  • INFO PMB AS-SYIFA 2024 KLIK DISINI
25 November 2020

Ini Persembahan Murid Putri SMPIT As-Syifa Boardingschool Jalancagak untuk Guru Tercinta

Wed, 25 November 2020 Read 335x Kegiatan

Hari Guru yang jatuh pada tanggal 25 November diperingati dengan meriah di SMPIT As-Syifa Boardingsschool Jalancagak. Kegiatan ini digelar dengan serangkaian kegitan. Pagi hari dimulai dengan melakukan apel bersama dengan murid SMAIT As-Syifa Boarding School. Dalam kegiatan ini diberikan apresiasi bagi guru yang telah mengikuti lomba As-syifa Teacher Festival. Kegiatan hari guru dilanjutkan dengan menggelar event kreasi persembahan dari para murid dengan menerapkan protokol kesehatan. Kegiatan ini dilakukan pada Rabu (25/11/2020) di halaman asrama putri untuk putri, sementara untuk putra digelar di sekolah.

Dalam kegiatan ini hadir pula kepala sekolah dan para guru. kepala sekolah Ust. Farhan Muhammad memberikan sambutan. Ust. Farhan memberikan ucapan selamat kepada para guru. Ia memberikan apresiaasi atas kerja keras guru yang sudah dengan ikhlas mendidik dan tidak pernah menyerah, terutam di kala pandemi.

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan presembahan dari pada murid. di putri sendiri, peremsebahan diberikan oleh kelas 7 dengan menyanyikan lagu “Guruku Tersayang” oleh sekelompok anak di atas panggung. Kelas 8 menampilkan drma dengan tema “Guruku”. Kelas sembilan menyenyikan lagu ucapan terimakasih untuk guru. Mereka sangat antusias tampil di atas panggung, guru pun sangat antusias dan terskesan melihat penampilan para murid.

Setelah kegiatan penampilan, dilanjutkan dengan pemberian hadiah apresiasi guru. Ada sembilan kategori guru yang diberikan, mulai dari guru ter-update hingaa guru terinovatif. Guru terinovatif jatuh kepada Bunda Nisa Hanifah sebagai guru iPS. Guru tersabar diraih oleh Bunda Afifah sebagai guru Bahasa Arab. Guru ter-friendly jatuh kepada Bunda Mini. Sementara guru ter-Update jatuh pada Bunda Zahra Nebula.

Acara dilanjutkan dengan game kebersamaan antara musyrifah dan murid. Acara ini berjudul “Siapa Saya”. Murid diminta menebak nama guru sedangkan musrifah memberikan petunjuk dengan mengatakan, “ya”, “tidak” atau “bisa jadi”. Acara ini berlangsung dengan antusias.

Meskipun dilaksanakan di tengah terik matahari, tak menyurutkan semangat baik peserta, panitia maupun guru-guru sebagai tamu undangan. Acara hari guru sukses digelar oleh BEM MPM SMPIT Assyifa Boarding School dengan meriah. Tak lupa guru-guru pun mendpaatkan buah tangan dari para murid berupa tas dan surat cinta untuk guru. []

This article have

0 Comment

Leave a Comment

 

Info Sekolah

SMPIT AS-SYIFA BOARDING SCHOOL JALANCAGAK

NPSN 20405305
Jln. Subang Bandung KM. 12 Tambakmekar Jalancagak Subang Jawa Barat Indonesia 41281
PHONE+6281224224113
EMAILsmpit@assyifa-boardingschool.sch.id